Senin, 16 April 2012

Berita Daerah


SONDAKH SAMBUT KEDATANGAN MS. SAGA RUBY
Bitung
Walikota Bitung Hanny Sondakh didampingi kadis pariwisata Benny Lontoh, senin 5/03 menyambut kedatangan kapal pesiar atau kapal wisata MS. Saga Ruby berbendera Inggris yang mengangkut 500 turis dan 365 kru yang dinakhodai Capt. David Warden Owen di dermaga pelabuhan Bitung. menurut Owen bahwa MS. Saga Ruby merupakan kapal wisata dibawah bendera Saga cruises yang dioperasikan pertama oleh Norwegian American Line tahun 1973 di Oslo Norwegia dengan nama MS. Vistaford kemudian berubah nama menjadi MS.Caronia dan kini bernama MS. Saga Ruby.

Kedatangan MS. Saga Ruby disambut dengan meriah pula oleh tim kesenian dinas pariwisata ko
ta Bitung dengan tarian khas tari cakalang, cakalele dan kolintang. walikota Bitung Hanny Sondakh mengatakan bahwa kota Bitung telah menjadi daerah yang terus dituju oleh para wisatawan melalui kapal wisata dari berbagai negara, ini merupakan kerja keras dari pemerintah dan seluruh elemen masyarakat membuat daerah ini lebih baik sehingga mendatangkan daya tarik mereka, oleh karena itu potensi - potensi wisata harus terus dikembangkan menjadi aset yang berharga bagi siapa saja yang datang didaerah ini begitupun keamanan dan kenyamanan stabilitas daerah yang kondusif menjadikan kota Bitung sebagai pusat kunjungan dan saya berharap dukungan semua komponen terus dilakukan sehingga kedepan kita akan terus bangun infrastruktur yang akan menjadi tempat wisata dan tempat singgah para wisatawan karena masih banyak lagi kunjungan kapal wisata yang akan datang di daerah kita," ujar Sondakh                                           *Maxi Tene – Kabiro Bitung*



0 komentar:

REDAKSIONAL